Posts

Singapore - Johor Bahru - Kuala Lumpur Lewat Jalur Darat

Image
Petualangan gua kali ini, merupakan rangkaian perjalanan darat, dimulai dari Singapura lanjut ke Johor Bahru, Kuala Lumpur, lalu berakhir di Penang. Sebelumnya gua udah nulis pengalaman gua di Singapur selama 2 hari di sini . Dan ini petualangan gua di hari ke tiga, di dua kota, lintas negara. Siangnya di Singapur, lalu naik bus ke JB, dan tengah malam ke KL naik sleeper train . Malam sebelumnya gua udah browsing internet gimana caranya ke KL dari Singapur. FYI, perjalanan gua ini tanpa itinerary, tanpa internet  portable,  jadi jalan dengan modal nekat dan dengkul plus wifi gratisan di hostel. Dari informasi yang gua dapat di internet, ke KL bisa ke JB Central dulu di Johor Bahru, dengan bus atau kereta. Dari tempat gua di little India ternyata strategis. Naik bus atau naik kereta, sama-sama dekat. Queen Street Terminal Gua akhirnya milih pake bus. Soalnya lebih mudah, dan sekali jalan, plus jadwal busnya lebih sering dibanding naik kereta. Kalau naik kereta, perlu transit

My 1st Time in Singapore

Image
Petualangan gua kali ini, merupakan rangkaian perjalanan darat, dimulai dari Singapura lanjut ke Johor Bahru, Kuala Lumpur, lalu berakhir di Penang.  Bagi kebanyakan orang Indonesia, ke Singapur tuh destinasi paling umum kali ya, karena tinggal ngesot dikit, nyampe. Tapi bagi gua ini pengalaman spesial, karena  meski sebelumnya udah berkali-kali transit di Changi, dulu gua sempat gagal berangkat ke Singapur, karena passpor gua lupa diperpanjang. Padahal tinggal naik pesawat, ketahan di imigrasi.  Dasar bego . Jadi waktu itu gua berjanji ama diri gua sendiri,  someday  bakal beneran ngunjungin negara ini. Jadi, ini pengalaman pertama gua (akhirnya) nginjakin kaki di Singapur. Aaand then I did! Deg-degan sih awalnya, karena kota/negara ini asing bagi gua. Dan gua solo backpacking . Dan juga dengar desas-desus, imigrasinya strict abis. Taunya aman sentosa lancar jaya tuh. Passpor di cap, keluar imigrasi, langsung cari papan informasi menuju MRT. Sebelumnya mampir dulu beli Sin

10+ Destinasi Menarik di Yangon

Image
Ini pengalaman gua ketika berkunjung ke Yangon, Myanmar. Bukan dalam rangka backpacking, tapi lagi bisnis trip waktu itu. Jadinya kurang eksplor sih, tapi tetap menyempatkan diri lah (kabur sejenak) ke tempat-tempat yang menarik di Yangon.  Selama seminggu di sana, banyak hal-hal unik yang gua temuin, dari bedak wajah sebagai make up andalan, penggunaan sarung (longyi) yang dianggap sama kerennya dengan jeans, hingga merasakan sendiri bagaimana kerukunan antar umat beragama di sana yang ga sesuai seperti yang diberitakan media. Lebih lengkapnya baca di sini deh. Ohiya, kalau mau informasi halal food, gua juga udah membuat beberapa listnya di sini . Ini beberapa destinasi yang sempat gua kunjungi. Shwedagon Pagoda yang berlapis emas, puncak stupanya terdapat permata dan berlian loh! 1. Shwedagon Pagoda Istilah pagoda di Myanmar merujuk kepada kuil Buddha, seperti Wat di Thailand dan Kamboja. Pagoda paling terkenal dan terbesar di Yangon, tentunya Shwedagon Pagoda. Dike